Download MARVEL Super War: MOBA Dengan Hero MARVEL – Teman-teman pasti sudah tidak asing lagi dengan tokoh-tokoh superhero MARVEL. Komik dan movie nya menjadi salah satu yang paling laris di pasaran. Bahkan film terbaru dari Marvel Cinematic Universe, Avengers End Game berhasil memecahkan beberapa rekor dan saat ini menjadi film dengan penghasilan paling besar sepanjang masa 🤑.
Kabar bagus bagi penggemar MARVEL sekaligus bagi gamers dengan genre favorit MOBA, NetEase Games baru saja meluncurkan Game MOBA MARVEL untuk platform Android dan iOS. Game dengan nama MARVEL Super War ini merupakan MOBA dengan hero full dari tokoh MARVEL, dan semuanya berlisensi 😮. Artinya, teman-teman tidak perlu khawatir jika suatu saat gamenya harus di take down karena mendapat masalah terkait lisensi dari MARVEL.
Tidak perlu khawatir dengan kualitas gamenya, karena NetEase merupakan salah satu pengembang game-game besar yang mungkin teman-teman mainkan juga, termasuk ROS, Onmyoji Arena, & Identity V.
MARVEL Super War saat ini masih belum dirilis secara global, dan hanya negara-negara tertentu saja yang bisa mencobanya, termasuk Indonesia. Bagi teman-teman penggemar MARVEL yang ingin merasakan keseruan bermain MOBA dengan superhero MARVEL favorit kalian, link download sudah saya sertakan dibawah. Game ini gratis dan untuk bermain, teman-teman tidak perlu repot untuk mengguakan VPN.
Mari kita download dan ramaikan game ini! Selamat bermain bersama Captain America, Ironman, Spiderman, dan kawan-kawannya! 🙂
game nya keren buat penyyuka genre superhero! ane sarananin ni game
ini untuk iOS belom ada keknya bro
Ada gan kemaren via testflight, cuman beta nya udh ditutup aja, di Android juga sekarang udh gabisa main lagi. tunggu info rilis selanjutnya