Persiapan Jualan Online Agar Untung Berlipat – Sejak musim pandemi dua tahun silam, para pebisnis konvensional mulai aktif untuk memasarkan produk secara digital. Dampaknya, aktivitas jualan online kini tidak hanya didominasi oleh brand atau para pemodal dari kota besar, melainkan juga banyak diisi oleh para pegiat UKM yang banyak tersebar di seluruh wilayah Indonesia.
Sayangnya, tidak semua UMKM tau akan cara optimasi penjualan agar semakin sukses dan diminati netizen. Nah, agar bisnis teman-teman semakin berkembang serta bisa untung berlipat dari kanal digital, sebaiknya menyimak tips berikut ini.
Persiapan Jualan Online Agar Untung Berlipat
Sebuah toko online tidak harus memiliki modal besar untuk bisa untung besar. Teman-teman hanya perlu memperhatikan faktor-faktor promosi yang ada sehingga jualan bisa lebih sering dilihat oleh konsumen ketika mereka sedang membutuhkan.
1. Jangan Sekadar Ikut Trend, Lakukan Riset Pasar

Sebagai pengusaha, ada kalanya untuk tertarik terjun ke bisnis yang sedang booming atau trend di masyarakat. Sebagai contoh, ketika masa pandemi terjadi di awal tahun 2020 hampir semua orang menjual masker dengan berbagai spesifikasi yang mereka tawarkan. Apakah hal ini salah? Tidak juga! Tapi seiring berjalannya waktu, saat ini hanya para produsen masker besar yang mampu bertahan, karena jumlah permintaan sudah menurun tajam.
Maka dari itu, agar hal ini tidak terjadi, teman-temanharus bisa melakukan riset dan membaca kebutuhan pasar. Dengan riset, teman-temanakan mendapatkan data permintaan produk sehingga bisa memprediksi jumlah permintaan agar bisnis bisa bertahan dalam jangka panjang.
2. Membuat Produk yang Memiliki Keunikan Nilai Jual
Tips berikutnya adalah membuat produk yang punya keunikan nilai jual. Tidak bisa dipungkiri, hal ini memang tidak bisa dilakukan oleh semua orang karena untuk bisa melakukan riset dan menemukan produk unik dibutuhkan pengalaman serta modal yang relatif besar.
Alternatifnya, teman-teman bisa mengembangkan produk yang sudah familiar dan biasa digunakan. Sebagai contoh, teman-teman bisa membuat mesin dispenser galon dibawah sehingga ketika mengganti galon tidak perlu mengangkat ke atas.
3. Membuat Website Toko Online
Saat ini website sudah menjadi aset yang harus dikelola dan dikembangkan bagi para pemilik bisnis digital. Kenapa demikian? Pasalnya, semua orang saat ini menggunakan mesin pencari seperti Google untuk mencari informasi, produk, atau review dari orang lain. Nah, jika usahamu tidak memiliki website maka akan sulit untuk mengontrol informasi yang dibutuhkan oleh calon pembeli.

Website juga bisa digunakan sebagai platform transaksi, sehingga jika ada orang yang tertarik membeli produk atau jasa yang ditawarkan tinggal menuju ke website perusahaan. Agar performa website semakin maksimal, jangan lupa gunakan layanan web hosting terbaik di Indonesia serta domain populer seperti domain .ID yang bisa menambah profesionalitas website bisnis teman-teman.
Baca juga : VPS murah untuk toko online
4. Menuliskan Deskripsi Produk yang Menarik
Penulisan deskripsi produk juga tidak kalah penting dalam proses pemasaran digital. Pasalnya, calon konsumen akan menggunakan informasi dari deskripsi produk untuk membandingkan produk dengan kebutuhan mereka.
Pastikan teman-teman menulis deskripsi produk dengan jelas dan lugas sehingga tidak menimbulkan kebingungan atau keraguan dari sisi konsumen.
5. Mendaftarkan Produk ke Marketplace
Bisnis sudah punya website toko online sendiri tapi kenapa masih harus mendaftarkan produk ke marketplace? Memiliki website sendiri memang mampu memberikan banyak keuntungan untuk bisnis, tapi kehadiran marketplace raksasa seperti tokopedia atau shopee juga tidak bisa dianggap sebelah mata.
Berbagai platform marketplace tersebut mau tidak mau harus kita gunakan agar usaha bisa semakin laris, karena setiap hari ada ratusan ribu pengunjung yang sedang mencari barang. Ibarat kata, website toko online adalah kios yang kita bangun di pinggir jalan, sementara marketplace adalah mall dimana kita juga bisa membuka cabang agar lebih mudah ditemukan oleh calon pelanggan.
6. Lakukan Promosi via Media Sosial
Terakhir, agar jualan online bisa menghasilkan untung besar teman-teman juga perlu melakukan sosialisasi dan promosi di media sosial. Sebagai platform untuk bersosialisasi, sebaiknya teman-teman tidak perlu menekan konten penjualan secara hard selling, tapi di sini teman-teman bisa membagikan cerita inspiratif, testimoni dari pelanggan, atau tips cara menggunakan produk yang baik dan benar.

Baca juga : email hosting untuk bisnis
Media sosial memang platform yang sejatinya digunakan untuk mendekatkan diri dengan target pasar, meski begitu jika konten menghibur dan bermanfaat hal ini bisa memancing rasa penasaran calon pelanggan untuk mengunjungi website toko online atau marketplace yang sebelumnya sudah dipersiapkan.
Bagaimana, apakah penjelasan terkait tips jualan online agar untung besar di atas sudah cukup jelas? Proses jual beli via online sejatinya memang tidak jauh berbeda dengan skema pasar konvensional, hanya saja cara promosi dan pendekatannya memang berbeda karena ketika menawarkan produk tidak bisa dilakukan secara langsung dengan bertatap muka. Selamat mencoba ya!
bang update materispot dong. link downloadnya juga mati.. Sy butuh banget walaupun update-an 2k16. Di google udah pada dikasih script
keren gan tipsnya sangat bermanfaat
Sewa Container